Pages

Jumat, 31 Oktober 2014

PROAKTIF

Assalamu'alaikum wr.wb
Halo ketemu lagi dengan saya Syahrul dalam acara karakterku, mungkin ini adalah pembahasan yang terakhir dalam acar karakterku karena dalam karakterku hanya terdiri dari 14 karakter unggul yang harus dimiliki oleh setiap orang. Edisi terakhir ini saya akan membahas tentang proaktif, manusia sejati pada dasarnya cerda dan proaktif. Mengapa kita harus memiliki sikap proaktif karena kita itu hidup disuatu organisasi yang disebut masyarakat, kalau kita bahas tentang proaktif ini pembahasan yang sangat luas karena pembahasan ini tidak terpusat pada satu titik saja. Jenis proaktif ada berbagai macam salah satunya proaktif dalam berorganisasi, olahraga dll, yang jelas proaktif dalam hal yang positif.
Saya sendiri mengklaim kalau saya itu orang yang lumayan proaktif, karena kalau berkaca pada pengalaman, saya itu adalah orang yang termasuk aktif dalam berorganisasi dan juga aktif didalam olahraga juga. Dalam sepanjang karir berorganisasi saya sudah lumayan banyak ikut organisasi, contohnya waktu SD saya aktif di pramuka dan saat SMA saya aktif di organisasi olahraga, karang taruna di tingkat RT dan karang taruna ditingkat RW. Prestasi yang paling tinggi saya capai adalah juara II lomba futsal tingkat SMA se-kabupaten Bekasi.
Cukup sekian pembahasan tentang proaktif khususnya dalam diri saya sendiri, terimakasih kepada teman semua yang sudah menyimak tulisan-tulisan saya dari awal hingga akhir. Wassalam.

ADIL

Ketemu lagi dengan saya Syahrul dalam acara karakterku, kali ini saya ingin membahas tentang adil. Apa itu adil? adil adalah suatu perbuatan yang tidak memberatkan pihak manapun (tidak berat sebelah), setiap orang saya rasa buutuh dan harus memiliki sikap adil karena apa? suatu saat kita akan menjadi pemimpin, khususnya laki-laki. Apa sebabnya jika manusia tidak memiliki rasa adil dalam dirinya? contohnya sudah banyak, lihat bapak-bapak yang ada diatas sana dengan jabatan yang tinggi dan kursi mewah yang tidak adil banyak orang yang tidak bersalah akhirnya menjadi salah, banyak juga orang yang salah menjadi benar. Begitu pula dengan diri saya, saya belum terlalu adil khusunya adil dalam membagi waktu saya, kapan saya bermain, kapan saya belajar, kapan saya beribadah, dan kapan saya berbakti kepada orangtua dll.
Kebanyakan waktu saya, masih dipakai dengan bermain-main dan lupa akan Allah, saya lebih banyak mengejar duniawi tanpa sadar dunia akhirat lupa saya kejar.
Untuk kedepannya saya berjanji saya akan menjadi orang yang adil, bukan adil duniawi saja tetapi adil dalam mengejar akhirat juga.
Cukup sekian yang dapat saya sampaikan tentang pembahasan kali ini yaitu adil, ketemu lagi di chapter akhir yaitu Proaktif. Wassalam

KERJASAMA

Pada kesempatan kali ini kita bertemu ladi dalam acara yang sama yaitu karakterku dengan pembahasan yang berbeda tentunya. Pada kesempatan yang lalu kita membahas tentang bersemangat, pada ketemuan kali ini saya akan membahas tentang kerjasama. Saya pikir setiap orang harus bisa melakukan kerjasama satu sama lain, karena apa? karena kita itu adalah manusia, manusia itu adalah mahkluk sosial apalagi jikalau kita sudah masuk kedalam dunia kerja, kita dituntut untuk dapat bekerjasama, jangan jauh-jauh dulu kita bahas ke dunia kerja kita bahas dulu ke dunia pendidikan, didunia pendidikanpun kita harus bisa bekerjasama, karena semua tugas yang diberikan oleh guru atau dosen tidak seterusnya individu adakalanya berkelompok, didalam berkelompok itukan bukan hanya bekerja sama tetapi kita harus dapat bekerjasama dengan teman-teman lainnya. Kalau membahas bekerjasama , saya orangnya dapat bekerjasama entah itu kerjasama tim olahraga maupun kerjasama dalam menyelesaikan tugas.
Sebenarnya saya sangat suka dengan olahraga beregu, tidak hanya menyehatkan tubuh selain itu juga dapat menumbuhkan komunikasi satu dengan yang lainnya dan tentunya adanya suatu kerjasama.
Mungkin hanya itu yang dapat saya sampaikan ke kalian semua. Wassalam

BERSEMANGAT

Assalamu'alaikum wr.wb
Setiap orang wajib hukumnya memiliki sikap semangat di dalam dirinya karena apa? setiap aktivitas yang ingin di kerjakan harus dilandasi dengan niat, doa dan semangat yang tinggi karena setiap apa yang dilakukan hanya dilandasi dengan niat dan doa saja itu belum cukup alangkah baiknya dilakukan atau dikerjakan dengan rasa semangat agar menjalankan suatu kegiatan akan terus semangat dan tidak setengah-setengah mengerjakannya.
Contoh semangat yang ada di dalam diri saya yaitu semangat untuk menimba ilmu dan bersemangat berolahraga sebenarnya ada banyak sih semangat yang ada di dalam diri saya tapi itu mewakili dari rasa semangat yang ada dalam diri saya. Begitu pula dengan hidup ini, kita harus tetap semangat dalam menjalankan hidup ini dan semangat mengejar ridha illahi , semoga orang yang memiliki semangat hidup dapat tercapai semua keinginanya sampai maut menjemputnya.
Sekian dari saya tentang pembahasan "Bersemangat" sampai jumpa di pembahasan berikutnya. Wassalam

Kamis, 30 Oktober 2014

MENGAMBIL RESIKO

Hidup ini ada yang bilang adalah pilihan, tergantung kita mau pilihan yang baik atau buruk. Langsung saja kita masuk kedalam pembahasan pada diri saya sendiri khusunya "Mengambil Resiko". Pertama, jujur jika saya pribadi saya orangnya jika mengambil resiko itu penuh dengan pertimbangan yang matang karena pertimbangan yang matang menentukan keberhasilan suatu resiko yang kita ambil dan cara menghadapi resiko tersebut. Jujur, saya sebenarnya paling sulit untuk mengambil resiko, karena apa? karena mengambil resiko itu tidak mudah dan penuh dengan pertimbangan, tetapi jikalu harus dan dituntut untuk mengambil resiko, saya akan ambil resiko itu meski resiko itu penuh dengan tantangan. Satu kata yang sering saya dengar dari orang tua saya " Jika kamu sudah mengambil suatu pilihan kamu harus bertanggung jawab atas pilihanmu dan resikonya, karena pilihan, tanggung jawab dan resiko itu datangnya sepaket. Mungkin hanya itu yang dapat saya bagi kali ini, makasih.

MENGENDALIKAN DIRI

Kali ini kita membahas tentang mengendalikan diri khusunya pada diri saya sendiri. Saya pikir setiap orang harus bisa mengendalikan dirinya sendiri, karna apa? jikalau seseorang tidak bisa mengendalikan dirinya sendiri niscaya ia akan melakukan hal yang negatif. Bagaimana mungkin jika seseorang mau mengendalikan orang lain tapi ia sendiri tidak bisa mengendalikan dirinya sendiri, contohnya dinegeri ini sudah banyak sekali salah satu contohnya adalah koruptor, ia dapat mengendalikan orang tapi ia tidak dapat mengendalikan dirinya sendiri sehingga ia melakukan korupsi untuk keuntungan pribadi. Contohnya mengendalikan diri pada diri saya seperti ini suatu ketika saat bulan suci Ramadhan memang saat itu cuaca sedang terik dan panas saya dan teman-teman saya kebetulan habis pulang dari bengkel tempat nongkrong sekalian membetulkan motor teman yang sedang rusak, dengan kedaan cuaca panas, badan serta pikiran cape dan lunglai, teman saya mengajak saya dan teman semua untuk buka puasa atau membatalkan puasa, serentak teman semua berkata mau untuk buka puasa, tetapi saya memilih bungkam karena saya fikir puasakan setahun sekali dalam sebulan teman saya terus menggoda saya untuk ikut batal puasa, tetapi saya lebih memilih pulang dan menahan semuanya. Sekian yang dapat saya sampaikan, mohon maaf jika ada salah kata.

MAMPU BERADAPTASI

Hallo ketemu lagi dengan saya Syahrul, kali ini saya mau membagi tentang adaptasi saya pada hal baru/lingkungan baru.
  1. Kalau dibilang saya orangnya mudah sekali beradaptasi pada dunia baru atau lingkungan baru.
  2. Saya juga cepat beradaptasi dengan teman sekeliling tapi dengan catatan saya cepat adaptasi dengan teman yang baik dan tidak neko-neko.
  3. Minusnya pada diri saya sendiri yaitu, masih sering teringat dengan tempat asal saya, saat saya merasakan kesepian rasanya saya ingin segera balik ketempat asal.
Contohnya ya saat ini saya sedang mencoba berusaha untuk beradaptasi dengan lingkungan baru karena untuk sekarang dan 4 tahun kedepan saya tidak tinggal ditempat lama saya melainkan tempat baru saya yaitu Jakarta yang konon katanya adalah kota yang keras. Catatan penting yang harus kalian ketahui, saya orangnya selalu mensleksi teman sekitar antara yang baik untuk ditemani dan mana yang buruk untuk di jauhi. Cukup sekian.

BERKEPRIBADAIN MENARIK

Kali ini langsung saja pada pokok pembahasan yaitu Kepribadian menarik yang ada pada diri saya, antara lain :
  1. Saya memiliki postur badan yang baik dan memiliki tinggi badan yang ideal yaitu 174 cm, cukuplah untuk laki-laki bikin wanita kelepek-kelepek.
  2. Saya itu sangat suka sekali olahraga, yah bisa dibilang saya itu laki-laki yang maskulin lah, karena setau saya cewe-cewe suka sama laki-laki yang maskulin dan berkeringat.
  3. Saya punya tampang yah gak cakep-cakep amat sih, bisa dibilang standar.
  4. Yang terpenting saya memiliki ahklak yang baik, sopan santun dan rajin menabung tapi sayang ibadah saya masih belang belentong.
Mungkin cukup sekian saya rasa yang dapat saya bagi kekalian semua tentang kepribadian saya, wassalam

MEMILIKI PRINSIP HIDUP

Ketemu lagi dengan saya Syahrul dalam pembahasan tentang Memiliki prinsip hidup, dengan kita memiliki prinsip hidup jelas kita akan memiliki sasaran hidup dan tujuan hidup agar hidup kita memiliki kualitas serta memiliki pendirian hidup. Langsung saja kita masuk kedalam pembahsan materi prinsip hidup saya, pertama moto hidup saya adalah "Ingin membuat orang didalam hidup saya bahagia terutama orangtua saya" saya ingin melihat senyum orangtua saya disaat saya sukses kelak (amin), yang kedua prinsip hidup saya yaitu "Saya tidak mau bergantung pada orang lain, belum tentu orang lain bisa membantu, selagi masih bisa melakukan sendiri, lakukanlah". Hidup adalah pilihan mau pilihan buruk atau terpuji itu dikembalikan pada prinsip hidup dan tujuan hidup masing-masing. Mungkin segitu yang dapat saya bagi ke kalain tentang prinsip hidup saya.

PEDULI

Hallo Hay, ketemu deui sareng abdi Syahrul dalam acara artikelku. Oke langsung saja kita masuk delam pembahasan yaitu peduli. Kalo saya rasa setiap orang juga harus memiliki sikap peduli, entah itu peduli terhadap sesama ataupun dengan lain-lain. Kali ini saya akan membagi tentang sikap kepeduliaan saya terhadap lingkungan, pernah suatu ketika saya sedang jalan-jalan dengan sahabat-sahabat saya ke daerah puncak saat itu kita sedang beristirahat disuatu air terjun namanya air terjun cibeureum, disana banyak sekali pengunjung tetapi pengunjung disana tidak memperhatikan sampah, mereka membuang sampah sembarangan seketika saya dan sahabat-sahabat saya langsung membenahi samapah yang ada. Kedua saya mau membagi tentang sikap kepeduliaan saya terhadap sesama, langsung saja saat saya pulang dari jakarta ke bekasi saya berhenti di suatu SPBU tepatnya di daerah Pal Merah karena si ijo (sebutan motor saya) sudah habis bensinya, saat saya ngantri di SPBU ada seorang anak kecil dia membawa akua gelas sambil meminta-minta pada motor yang mengantri bensin itu padahal waktu sudah menunjukkan pukul 08.30 WIB seketika saya langsung mengambil uang dan memberikan kepada anak tersebut dan menasehatinya kalau sekarang itu bukan waktunya untuk bekerja tetapi untuk pulang dan berkumpul dengan keluarganya.

TANGGUNG JAWAB

Ketemu lagi dengan saya Syahrul dalam acara karakterku, langsung saja kita masuk ke pokok bahasan yaitu tanggung jawab, setiap manusia harus memiliki rasa tanggung jawab, coba kalian bayangkan apabila manusia tidak memiliki rasa tanggung jawab mungkin orang itu akan bermalas-malasan dan hancur hidupnya, contoh tanggung jawab ada banyal salah satunya tanggung jawab kita kepada Allah SWT sebagai khalifah, tanggung jawab dalam kehidupan dan kerjaan. Saya rasa sikap tanggung jawab yang saya miliki sekarang masih kurang dan belum maksimal, kenapa begitu? karena saya sering mengabaikan tanggung jawab saya kepada Allah khusunya pada hal solat 5 waktu, jujur solat saya masih bolong-bolong tapi untuk kedepannya saya akan memperbaiki itu semua demi bertanggung jawab kapada Allah sebagai sang pencipta. Satu hal yang paling saya suka pada diri saya sendiri yaitu saya sangat bertanggung jawab atas pilihan yang sudah saya pilih. Cukup sampai disini pembahasan kali ini.

DISIPLIN

Hallo guys, ketemu lagi dengan saya Muhammad Syahrul Haj. Oke langsung saja kita bahas tentang disiplin khususnya disiplin pada diri saya sendiri. Kata orang sih orang yang sukses itu orang yang dirinya itu sangat disiplin entah itu disiplin waktu, dispilin tugas dll deh pokoknya, mungkin sikap disiplin wajib kita miliki sejak dini untuk bekal kita nanti dimasa yang akan datang. Kalau berbicara tentang disiplin saya juga orang yang termasuk disiplin khusunya disiplin tugas, tapi saya masih punya kekurangan nih, saya masih sangat kurang dalam disiplin waktu, masih banyak waktu yang sering saya buang sia-sia yang khusunya waktu itu dipergunakan untuk hal positif seperti solat, mengerjakan sesuatu yang positif yang dapat membantu orangtua dan satu lagi hal yang sering saya lakukan yaitu bangun kesiangan, yah bangun kesiangan padahal saya sudah sering memasang alarm tepat pukul 06.00 WIB. Saya janji untuk kedepannya saya akan memperbaiki disiplin waktu saya khususnya bangun pagi. Mungkin hanya itu yang dapat saya bagi kepada teman semua, kurang lebihnya mohon maaf.

JUJUR

Hallo, ketemu lagi dengan saya Syahrul, sebelumnya saya sudah membahas tentang mengenal diri, pada kesempatan kali ini saya mau membagi tentang rasa jujur saya pada kalian semua. Kalau membahas tentang kejujuran emang gak ada habisnya untuk dibahas, rasa kejujuran wajib kita miliki pada setiap orang karena tanpa adanya orang jujur mungkin suatu organisme/negara akan rusak dan hancur, contohnya sudah banyak kasus seperti kasus korupsi di Indonesia, memang awal tak berasa tetapi lama kelamaan negara kita akan merugi dan bangkrut karena hal itu. Cukup pengenalannya langsung saja saya bagi rasa kejujuran saya kepada kalian semua, pertama saya share pengalaman saya tentang kejujuran, satu pengalaman dulu saya pernah nemuin handphone dalam hati sih itu handphone pengen saya ambil tetapi saya ingat dengan kata-kata orangtua saya "jangan mengambil barang yang bukan hak kita" nah karena kata-kata itu saya gak jadi ngambil tapi saya balikkin hape itu ke orang yang punyanya karena pada saat itu, posisi hape terus di miscal oleh orang yang punyanya. Kalau tentang kejujuran saya menilai diri sendiri saya orangnya bisa dikatakan orang yang jujur.

MENGENAL DIRI

Pertama, kenalin nama saya syahrul, nama panjangnya Muhammad Syahrul Haj saya lahir pada tanggal 21 april 1996 tepatnya di kota Jakarta. Kalau membahas tentang mengenal diri, jujur saya pribadi belum terlalu mengenal diri sendiri karna saya merasa masih labil dan bimbang terkadang saya memilih A terkadang juga saya memilih B, karna itu saya belum mengenal diri saya sendiri, oleh karena itu mungkin dengan adanya artikelku yang diadakan oleh pak Atep Afia saya lebih mampu mengenal diri sendiri. Saya berjanji harus mengenal diri saya terlebih dahulu sebelum saya mengenal diri orang lain, karena apa? karena kita, khususnya saya akan masuk dan terjun ke dunia luar. Mengenai dengan diri saya, saya mau kasih sedikit info tentang diri saya. Pertama saya paling suka sama olahraga, saya itu orangnya simpel dan gak mau ribet saya juga suka dengan tantangan, saya juga orangnya asik buat diajak gaul mungkin kalau orang yang pertama kali ngeliat saya pasti saya keliatan kaku ataupun pendiam tapi kenali diri saya dan kalian akan tahu diri saya sebenarnya. Kebiasaan hal jelek pada diri saya, pertama saya sering bangun kesiangan kalau gak pake alarm, selalu goyah pendirian dan selalu bingung dalam mengambil keputusan. Mungkin hanya itu sedikit gambaran tentang diri saya dan pembahasan tentang mengenal diri. Wassalam

Rabu, 08 Oktober 2014

14 KARAKTER UNGGUL YANG HARUS DIMILIKI

MENGENAL DIRI

Pertama, perkenalkan nama saya Muhammad Syahrul Haj, biasanya dipanggil syahrul atau arul, lahir pada tanggal 21 april 1996 tepatnya dikota Jakarta. Kalau membahas tentang mengenal diri, jujur saya pribadi belum terlalu mengenal diri saya secara menyeluruh karena saya masih merasa labil atau bimbang terkadang saya memilih A terkadang juga saya memilih B oleh karena itu mungkin dengan adanya artikelku yang diadakan oleh Pak Atep Afia selaku dosen mata kuliah KPLI saya lebih mampu mengenal diri sendiri. Saya berjanji harus mengenal diri saya terlebih dahulu sebelum saya mengenal diri orang lain, karena apa? karena kita khususnya saya akan masuk dan terjun ke dunia luar. Mengenai dengan diri saya, saya mau kasih tahu ke kalian semua. Pertama saya paling suka dengan olahraga, saya itu orangnya simpel dan gak mau ribet saya juga suka dengan tantangan yah saya juga orangnya asik kalo buat gaulmungkin kalo orang yang pertama kali melihat saya, pasti saya keliatan kaku ataupun pendiam tapi kenali diri saya maka anda tahu diri saya sebenarnya. Kebiasaan hal jelek pada diri saya adalah satu saya sering bangun kesiangan kalau tidak memakai alarm, selalu goyah pendirian dan selalu bingung dalam mengambil keputusan.Mungkin hanya itu yang dapat saya sampaikan dan yang bisa saya bagi kekalian semua tentang diri saya. Wassalam.

Rabu, 01 Oktober 2014

PENGARUH KONSENTRASI ASAM DAN DIAMETER SPOT REAKSI PADA KEMAMPUAN DETEKSI TEST KIT MERKURI (II)


Silvi Avianti Indiana, Hermi Sulistyarti, Atikah
VOL 1 NO 2 (2014)
PP 234-240
ABSTRAK
Test kit merkuri(II) telah berhasil dibuat berbasis pada pembentukan kompleks merkuri(II)-ditizonat yang berwarna oranye. Pada penelitian ini dilakukan optimasi konsentrasi asam yang mempengaruhi kestabilan kompleks merkuri (II) ditizon dan diperoleh konsentrasi optimum 2 M. Pada kondisi asam optimum, test kit larutan dapat digunakan untuk mendeteksi merkuri pada kisaran konsentrasi 0-10 ppm. Pengembangan test kit berbasis kertas memerlukan optimasi diameter spot reaksi yang melibatkan AKD (Alkyl Ketene Dimer) sebagai pembatas diameter spot reaksi yang bersifat hidrofobik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa intensitas warna kompleks merkuri (II) ditizon pada kertas meningkat dengan menurunnya diameter spot reaksi, dan diperoleh diameter optimum pada 1 cm. Penggunaan diameter optimum menunjukkan perbedaan intensitas warna untuk konsentrasi merkuri (II) pada konsentrasi 0, 10, dan 20 ppm.

Kata kunci : AKD, asam, ditizon, test kit merkuri, diameter spot reaksi

PENDAHULUAN
Merkuri (Hg) merupakan bahan beracun yang masih banyak digunakan dalam berbagai aktivitas manusia seperti obat-obatan, cat, kertas, bidang pertanian dan pertambangan emas. Pada umumnya penambangan emas rakyat di Indonesia pada umumnya tidak memiliki izin dan menggunakan metode amalgasi yang memanfaatkan merkuri dalam jumlah berlebih sebagai zat pemurni emas. Metode tersebut merupakan salah satu sumber limbah merkuri yang paling tinggi. Akibat penggunaan merkuri yang berlebih dari batas aman sehingga semakin buruk dan ekosistem laut menjadi rusak, oleh karena itu monitoring terhadap kadar merkuri sangat diperlukan untuk mencegah keracunan merkuri dan pencemaran lingkungan. 

CARA UNTUK MENDETEKSI KANDUNGAN MERKURI
Metode standard untuk mendeteksi kandungan merkuri ada 2, yaitu :
  • Spektrofotometri serapan atom dan spektrofotometri sinar tampak
Akan tetapi metode tersebut menggunakan instrumentasi yang mahal dan kurang cocok untuk analisis di lapangan.
  • Test Kit
Test kit merupakan metode alternatif yang sesuai , test kit merupakan alat yang dapat digunakan untuk mendeteksi kadar senyawa berdasarkan pembentukan warna larutan dan mudah dioperasikan. Akan tetapi test kit di Indonesia masih harus di impor dan harganya relatif mahal.

METODE PENELITIAN
Alat dan bahan
  • Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah alat-alat gelas, kertas whatmann, neraca analitik, spektronik 20 dan spektrofotometer UV-Visshimadzu 1601.
  • Bahan yang digunakan dalam penelitian ini merupakan bahan kimia pro analisis (p.a) antara lain HgCl2,ditrizon, ammonium hidroksida, asam klorida, larutan asam nitrat (HNO3), klorofom (CHCl3) n-heksana (merck), AKD kecuali akuadem.

PROSEDUR DAN TUJUAN PENELITIAN
1. Penentuan konsentrasi asam optimum
  • Larutan merkuri 10 ppm dipipet sebanyak 3,2 mL dandimasukkan ke dalam botol ssampel 50 mL, ditambah 16 mL asam nitrat dengan variasi konsentrasi 1,5; 2; 2,5; 3 M dan ditambah 8 mL larutan ditizon 0,003%, dan dikocok. Setelah 8 menit lapisan kloroform yang mengandung kompleks berwarna oranye dari merkuri(II)-ditizonat difoto dan diukur absorbansinya pada panjang gelombang 493,5 nm dengan menggunakan Spectronik 20. Bertujuan untuk mengetahui kondisi konsentrasi asam yang sesuai untuk membentuk kompleks merkuri (II), ditizonat yang stabil sebagai dasar untuk mendeteksi kandungan merkuri.

2. Penentuan kisaran konsentrasi larutan merkuri
  • Larutan merkuri dengan variasi konsentrasi 1-10 ppm dan konsentrasi 20-100 ppm dipipet sebanyak 3,2 mL dandimasukkan ke dalam botol ssampel 50 mL, ditambah 16 mL asam nitrat dengan konsentrasi optimum dan ditambah 8 mL larutan ditizon 0,003% dan dikocok. Setelah 8 menit lapisan kloroform yang mengandung kompleks berwarna oranye dari merkuri(II)-ditizonat difoto dan diukur absorbansinya pada panjang gelombang 493,5 nm dengan menggunakan Spectronik 20. Bertujuan untuk mengetahui kisaran konsentrasi yang dapat ditentukan konsentrasinya melalui perubahan intensitas warna kompleks merkuri (II)-ditizonat.

3. Penentuan diameter spot reaksi optimum
  • Larutan ditizon 0,003% diteteskan sebanyak 3 tetes pada kertas whatmann yang telah bersifat hidrofobik dengan diameter 0,5; 1; 1,5; 2 cm. kemudian ditetesi larutan merkuri 10 ppm yang diasamkan menggunakan larutan asam nitrat konsentrasi optimum sebanyak 1 tetes dan dibiarkan kering (10 menit). Warna yang terbentuk pada kertas difoto, diameter spot reaksi yang memberikan intensitas warna yang paling tinggi dipilih sebagai diameter optimum dan digunakan untuk percobaan selanjutnya. Bertujuan untuk membuat test kit berbasis kertas yang diharapkan dapat lebih mudah digunakan untuk mendeteksi kadar merkuri dengan intensitas warna yang lebih tinggi sehingga dapat digunakan untuk pengukuran konsentrasi merkuri (II) dengan konsentrasi lebih rendah (sensitif).
4. Pembuatan komprator warna tes kit merkuri kertas
  • Pembuatan komparator warna test kit merkuri kertas dilakukan dengan menggunakan diameter spot reaksi optimum, kemudian diterapkan pada konsentrasi merkuri 1-10 ppm dan konsentrasi 20-100 ppm dalam larutan asam optimum. Kertas hidrofobik dengan diameter spot reaksi optimum yang dipersiapkan dengan cara sebelumnya, kemudian diteteskan larutan ditizon optimum sebanyak 3 tetes, dan ditambahkan 1 tetes larutan merkuri dalam larutan asam konsentrasi optimum. Setelah 10 menit warna yang terbentuk segera difoto. Dilakukan untuk mengetahui intensitas warna yang terbentuk pada setiap konsentrasi larutan merkuri.
 DAFTAR PUSTAKA
  • http://kimia.studentjournal.ub.ac.id/index.php/jikub/article/view/440
  • Fardiaz, S, 1992, Polusi Air & Udara, Penerbit Kanisius, Jakarta.
  • Limbong, D., kumampung, J., Rimper, J., Arai, T., and Miyazaki, N., 2002, Emissions and Environmental Implications of Mercury from Artisanal Gold Mining in North, Sulawesi.
  • Safrul, H., 2003, Pencemaran Merkuri dan Strategi Penanganan Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Pongkor, Jawa Barat, tesis, University Indonesia, Jakarta.
  • Subanri, 2008, Kajian Beban Pencemaran Merkuri (Hg) Terhadap Air Sungai Menyuke dan Gangguan Kesehatan padaPenambang Sebagai Akibat Penambangan Emas Tanpa Izin (Peti) Di Kecamatan Menyuke Kabupaten Landak KalimantanBarat, tesis, Program Pasca Sarjana Magister Kesehatan Lingkungan, Universitas Diponegoro, Semarang.
  • Setiabudi, B. T., 2005,Penyebaran Merkuri Akibat Usaha Pertambangan Emas di Daerah Sangon, Kabupaten Kulon Progo, D.I. Yogyakarta, Yogyakarta.
  • Anonimous¹, 1994, Test Kit Definitions and Modifications Guideline, AOAC Research Institute.
  • Rajesh, N., and Gurulakshmanan, G., 2007, Solid Phase Extraction and Spectrophotometric Determination of Mercury by Adsorption of Its Diphenylthiocarbazone Complex On An Alumina Column, ScienceDirect, 69, Pages 391–395, Department of Chemistry, Birla Institute of Technology and Science, India.
  • Rizky, F., Indriana, S., Putra, B., Nashukha, H., dan Gunawan, D., 2012, PKM-P: Pembuatan Test Kit Untuk Mendeteksi Kandungan Merkuri pada Limbah Penambangan Emas Rakyat, Universitas Brawijaya, Malang.